WELCOME
Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 23 April 2013

Resensi Buku

Judul Buku      : Multimedi Interaktif
Peresensi         : Imran
Penulis             : Drs. H. Widada HR
Penerbit           : Pustaka Widyatama
Tahun terbit     : 2010.
Tebal               : 162.hlm

Buku ini berpendapat bahwa untuk meningkatkan kualitas pendidikan adalah tugas dari semua tenaga kependidikan. Namun pada buku media pembelajaran ini lebih di tekankan pada pengajarnya atau di sebut juga dengan guru/dosen. Buku i ni di tujukan sebagai panduan kepada pengajar untuk memilih dan menggunakan media sebagai pengajaran yang tepat. Buku ini memuat langkah-langkah mudah dan cepat membuat media pembelajaran, mulai dari menggunakan power point dan macromedia flash hingga aplikasi media pembelajaran dengan power point dan flash.
Mickorosoft power point 2007 merupakan salah satu program yang sangat baik dan populer untuk presentasi, banyak digunakan dalam berbagai keperluan, seperti seminar, lokakarya, pelatihan, pengajaran, dll.
Pada bab pertama disajikan langkah-langkah praktis penggunaan power point, mulai dari menjalankan program, membuat presentasi baru, membuat  dan menghapus slide, memilih layout slide, memilih background slide, menyisipkan gambar, menyisipkan film,animasi, menyisipkan musik, menambah efek pada objek, hingga menjalankan presentasi.
Pada bab kedua penulis memberikan  contoh pembuatan presentasi pembelajaran IPA dengan tema Ekosistem, yang terdiri dari sembilan slide, meliputi: slide pembelajaran IPA, SK/KD, tujuan pembelajaran, materi ajar, sambungan materi, penilaian dan pemebelajaran berakhir. Desain presentasi pembelajaran ini mangadopsi tampilan sebuah websaite, yang setiap halamanya memuat bagian judul, isi dan menu. Hal ini memudahkan para presentasi/guru untuk menyampaikan materi sesuai yang dikehendaki.
Pada bab ketiga ini akan diberikan langkah-langkah praktis penggunaan Macromedia Flash, mulai dari menjalankan program, membuat layer, objek, simbol, tombol interaktif, animasi, dan file output. Program Macromedia Flash banyak dimanfaatkan untuk pembuatan animasi, game, presentasi maupun multimedia pembelajaran.
Pada bab keempat akan dibahas cara membuat media pembelajaran menggunakan software macromedia Flash, sebagai contoh akan mengambil materi “Materi Pelajaran IPA kelas VIII Semester 2 Sekolah Menegah Pertama”. Media pembelajaran merupakan alat bantu dalam proses belajar mengajar baik dalam pendidikan formal maupun non formal. Media pembelajaran yang baik harus memenuhi beberapa kriteria, antara lain: kesesuaian, dan menarik bagi peserta  didik, sehingga tercapai tujuan pembelajaran secara optimal. Salah satu media yang menarik perhatian bagi siswa/peserta didik di era teknologi informasi ini adalah berbasis multi media.
Bab terakhir pada buku ini adalah menggunakan LCD Proyektor. LCD Proyektor adalah  perangkat alat bantu yang sering digunakan untuk media presentasi atau pembelajaran, yang mampu menampilkan gambar dengan ukuran besar.
Kesimpulan yang dapat saya tarik dari resensi ini adalah buku ini adalah sebagai pedoman untuk para pengajar sebagai pemilihan media pembelajaran. Namun untuk memilih media yang cocok harus memperhatikan objeknya dan mengkorelasikan terhadap media yang akan di gunakan untuk mengajar.

3 komentar:

  1. kalau mau beli bukunya bagaimna yah?

    BalasHapus
  2. saya mau donk bukunya lagi skripsi boleh info ...

    BalasHapus
  3. Casino City | JT Hub
    Get tickets for a 여수 출장샵 100% up to $100 광주광역 출장마사지 free casino chip game at JTG.com! 제주 출장마사지 Located 화성 출장샵 in Hollywood, LA, you'll have access 안양 출장샵 to live casino gaming on your favorite

    BalasHapus